Chris Evans Ngasih Tanggapan Terkait Rumor Baliknya Karakter Avengers ke MCU
Captain America sendiri nggak tahu apa-apa.
Setelah perilisan film End Game di tahun 2019, fans Marvel nampaknya masih banyak yang belum bisa move on dari realita yang disajikan dalam film tersebut. Di mana, kita semua tahu bahwa karakter dalam Avengers, macam Captain America, Iron Man, Black Widow, dipastikan nggak bakal balik lagi.
Tapi, baru-baru ini muncul sebuah rumor yang mengatakan bahwa Marvel Studios tertarik buat nyatuin lagi para karakter Avengers lama. Meski belum ada konfirmasi terkait benar atau tidaknya rumor tersebut, Chris Evans yang menarnin karakter Captain America atau Steve Rogers, memberikan tanggapannya lewat wawancaranya dengan The View.
Dalam wawancara tersebut, Chris Evans, mengatakan bahwa dirinya sangat mencintai karakter Captain America dan mungkin akan kembali apabila semuanya sempurna.
“Saya selalu melihat cerita seperti ini, setiap beberapa bulan sekali ada berita tentang Robert Downey Jr. dan Chris Hemsworth dan Scarlett Johansson yang akan kembali, namun tidak ada yang benar-benar membicarakannya dengan saya. Dengar, saya tidak akan pernah mengatakan tidak, tapi saya sangat terikat dengan karakter ini dan dia sangat berharga bagi saya, jadi saya hanya akan kembali jika semuanya sempurna.” Kata Chris dalam wawancara The View.
Kalau disimpulkan, Apabila benar Marvey Studios bakal membawa kembali Avengers asli balik lagi, mungkin saat ini masih dalam tahap konseptual dan belum diimplementasikan. Terlepas dari itu, kalau dilihat dari pernyataan Chris Evans, gaji besar belum tentu menjadi daya tarik bagi setiap karakter Avengers buat balik lagi. Tapi naskah yang bagus dan sempurna yang bakal bawa balik mereka.