Mario Minardi Collab Bareng Adityalogy Buat Koleksi “Cosmo”
Gabungin classic style dengan sentuhan futuristik.
Berdiri sejak 1982, heritage men’s footwear brand, Mario Minardi, terus menjaga komitmennya sebagai local brand yang nampilin berbagai koleksi leather shoes, seperti boots, brogues, derby shoes dengan konsep classic dressy styles.
Kali ini mereka baru aja ngerilis koleksi terbaru yang berkolaborasi bareng content creator lifestyle and fashion, Anugrah Aditya aka Adityalogy. Diberi judul “Cosmo”, kolaborasi ini berangkat dari ide buat gabungin craftsmanship heritage dari Mario Minardi dengan sentuhan futuristik.
Hadir dengan warna hitam, koleksi ini memiliki material dari cow leather yang digabung sama bahan neoprene. Selain itu, juga terdapat double buckle strap serta konstruksi yang dilapisi sama Goodyear.
Buat yang tertarik koleksi “Cosmo” dari Mario MInardi x Adityalogy, udah bisa kalian beli sekarang juga via offline dan online store resmi Mario Minardi dengan harga 3,1 juta IDR.
View this post on Instagram